"Dari awal sekarang dibiasakan mulai planning untuk cukup nutrisi, fisik saya harus bagus, jadi harus didampingi hidup sehat," kata Ridho saat berbincang dengan Tabloidnova.com.
Awalnya, Ridho sering menyantap semua makanan yang disediakan kepadanya. Namun, seiring dengan sadarnya arti penting kesehatan tubuh, Ridho mulai mengatur pola makan.
"Dulu, apa saja yang disediakan dimakan. Dua bulan lalu memperbaiki nutrisi, jadi dipilih efeknya yang membantu diet saya, saya memperbaiki nutrisi. Sekarang bisa memanajemen, di kondisi tertentu bisa mengatur," ujarnya.
Setelah mengetahui pola makan yang baik, Ridho mulai piki memilih jenis makanan. Belum lagi, cara memasaknya. "Dilihat dari kemasan, kalori tinggi atau enggak, dan minyak gula tepung tinggi atau enggak, vitaminnya bagaimana, cara masak diperhatikan," kata Ridho.
Okki/Tabloidnova.com
KOMENTAR