"Hidup itu mengajarkan banyak hal kepada saya. Godaan tentu saja ada, kalau mau ikhlas kan pasti ada ujian," kata Peggy di Indonesia Islamic Fashion Fair (IIFF), Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (30/5).
Peggy senang akhirnya bisa memutuskan untuk berhijab. Mantan istri pengusaha Wisnu Tjandra itu merasa mendapatkan tuntunan dari Sang Khalik.
"Saya menyikapi hidup, bagaimana suatu cobaan itu jadi hal yang normal. Ya, itulah hidup, enggak mungkin hidup selalu lurus-lurus saja. Itu jadi salah satu tuntunan untuk mengembalikan saya ke jalan Allah," ujar wanita 36 tahun itu.
Peggy yang dulu dikenal dengan imej centil, sekarang berubah total menjadi sosok yang jauh lebih tenang. Hijab membuat Peggy menjaga sikap.
"Ini kayak jawaban dari doa saya. Saya berdoa, agar saya enggak cuma berhijab dari sisi penamplilan tapi juga dari saya bersikap."
Okki
KOMENTAR