Setelah menghabiskan waktu di di rumah sakit, keluarga pun akhirnya memutuskan Tata dirawat di rumah meski tetap dipantau oleh dokter. Namun, bukannya sembuh, kondisi Tata semakin hari justru semakin buruk. Apalagi keluarga kekurangan dalam segi materi.
Beruntung, teman yang juga sahabat-sahabat Tata mencoba membantu. Sedikit demi sedikit dana pun mulai terkumpul.
"Tata kan dekat sama teman-teman. Teman-temannya Tata mendesak keluarga untuk bikin charity. Dari teman-temannya terkumpul kira-kira Rp 20 juta," ungkap Rudi, manajer Tata yang ditemui tabloidnova.com di kediaman almarhum, Jl. Papandayan, Perum Mas Naga, Galaxi, Kalimalang, Bekasi, Senin (18/3) malam.
Meski menghabiskan biaya yang cukup banyak, Tata enggan menjual baju-baju show yang banyak dipakai di acara televisi. "Kalau buat menjual kostum dan baju-baju Tata, kami sebenarnya enggak mau melelang, tapi mungkin karena Tata sakit, ada yang disewakan. Apalagi banyak temannya yang suka baju Tata, akhirnya sama Tata diberikan," imbuhnya.
Icha
KOMENTAR