"Saya perlu tahu dari mana berita itu datang? Saya hanya bisa bilang astagfirullah. Saya waktu itu membawa Rachel ke peternakan. Kalau enggak salah tahun lalu pas Idul Adha. Saya punya niat tulus. Saya hanya ingin berkurban. Itu aja," kata Edo saat ditemui di kediammnya, Komplek DPR-RI, Kali Bata, Jakarta Selatan, Jumat (13/7).
Menurut Edo, kedatangannya ke peternakan keluarga saat itu tidak bermaksud untuk memamerkan harta keluarganya, melainkan hanya untuk memberitahukan jika dirinya ingin berkurban. "Ada beberapa orang yang tahu saya ke sana, tapi bukan Ary Khadafy. Saya tidak ada maksud memamerkan ke Rachel," ucapnya.
Edo membantah jika Rachel menikah dengannya lantaran tergiur dengan harta keluarga besarnya. Bahkan, Edo mengaku kesal lantaran Rachel disebut-sebut sebagai perempuan matre.
"Kalau dibilang dia matre dan lain-lain, saat ini saya tidak ada apa-apa, saya datang ke rumah ini, ke keluarga ini tidak bawa apa-apa. Terus apa ini yang dibilang matre?" ujarnya balik bertanya.
"Kalau orang yang kenal dengan saya dan Rachel, mereka pasti tahu. Tanya sama orangtua apa saya pernah menanyakan aset-aset itu. Itu fitnah dari Ary Khadafy," ucapnya.
Icha
KOMENTAR