Audy dan Iko mengaku ingin akad nikah dan resepsi yang tidak terlalu megah. Keduanya lebih mengutamakan suasana kekeluargaan yang akrab.
"Kalau konsepnya sih pengennya secara sederhana. Kita mau menggabungkan dua adat. Iko ada darah Betawi, saya dari Sunda tapi enggak terlalu pakem adat banget. Kita mix sendiri," cerita Audy di kawasan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Selasa (5/6) malam.
Untuk saat ini, Audy dan Iko baru akan fokus pada persiapan akad nikah saja. Rencananya mereka tidak langsung menyelenggarakan resepsi.
"Akad aja. Insya Allah resepsinya masih bulan-bulan nanti karena masih ada kerjaan. Iko masih harus syuting di Amerika," terang pemilik nama lengkap Paula Allodya Item ini.
Isna
KOMENTAR