"Saya termasuk shopping holic, tapi gimana caranya kita bisa jadi smart shopper. Jadi harus bijak dalam berbelanja," ujar Angie saat ditemui di acara peluncuran Butterfly Republik, Hotel Ritz Carlton, Pacific Place, Kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Kamis (31/5) malam.
Meski hobi berbelanja, Angie tetap tergiur untuk memborong baju anak-anak dibandingkan barang-barang kesukaannya. "Yang di dahulukan itu anak-anak, entah itu fashion. Segala sesuatu yang berhubungan sama fashion sih aku yang perhatiin. Anak-anak juga," terangnya.
Untuk memenuhi hasratnya berbelanja, Angie sampai memiliki budget khusus setiap bulan. "Budget ada. Kalau lagi ada budget lebih boleh, tapi kalau enggak ya enggak maksa juga," katanya.
Untungnya, sang suami pun tak pernah melarangnya untuk berbelanja. "Suami saya sih enggak komplain, paling kalau sudah habis, ya, udah," ucapnya.
Icha
KOMENTAR