Panji Trihadmojo mulai merambah ke dunia perfilman. Kali ini, Pandji menjadi eksekutif produser film berjudul 'Hattrick'. "Ini pengalaman pertama saya,.enggak tahu juga rasanya gimana. Enggak karuan," katanya saat ditemui di peluncuran film Hattrick, FX Plaza, Jakarta, Rabu (2/5). Menurut putra Bambang Trihatmodjo dan Halimah ini, perfilman Indonesia mulai bangkit dari keterpurukkan. Bahkan, baru-baru ini banyak film Indonesia yang menang di festival film International. "Film Indonesia sekarang udah mulai lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya, ada kemajuan," tuturnya. Sebagai eksekutif produser, Panji banyak belajar dari rekan kerjanya, Amrit Punjabi, yang menjadi produser di film tersebut.
"Ceritanya waktu Amrit di Amerika sama saya, dia bikin film saya bantuin. Jadi kita berlanjut bikin film di Indonesia. Amrit yang bikin, saya hanya ada masukan aja sedikit," jelasnya.
Panji berusaha terjun langsung memantau pembuatan filmnya. "Iya, terjun langsung. Waktu ada ide-ide cerita saya masukin aja," ungkapnya. Icha
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
Ini yang Harus Dilakukan untuk Selamatkan ASI Jika Mati Listrik Berkepanjangan
KOMENTAR