H. Incik Muhammad Damsyik atau HIM Damsyik meninggal dunia di usia 82 tahun. Semasa hidupnya, pria berdarah Minangkabau ini selalu memerankan tokoh antagonis di setiap film yang dibintanginya. Sosok Datuk Maringgih melekat erat pada dirinya saat membintangi serial Siti Nurbaya (1992). Dengan wajahnya yang terlihat licik, Damsyik sukses menjadikan Siti Nurbaya sebagai serial paling populer di masanya. Namun di balik wajah antagonisnya, Damsyik dikenal sebagai pribadi yang sederhana, ramah dan bersahabat. "Bapak tidak pernah merasa dirinya menjadi artis walau dia seorang atis. Dia. hidup sederhana dan apa adanya," tutur Linda Damsyik, sang istri di rumahnya Cinere Estate Jl Kwini No. 9 Blok A, Cinere, Jawa Barat, Jumat (3/2). Semasa hidupnya, Damsyik selalu mendedikasikan dirinya pada dunia seni peran. Hingga akhir hayatnya, ayah lima orang anak ini tetap fokus pada dunia perfilman. "Bapak artis sejati yang tidak memiliki pekerjaan di dunia bisnis, atau usaha. Sampai meninggal, dia hanya hidup di dunia film," tutur Linda bangga. Isna
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
KOMENTAR