Usai diperiksa, tak banyak keterangan yang meluncur dari mulut Erwin. Pria paruh baya ini mengatakan dirinya tidak terkait dalam kasus dugaan korupsi yang dilakukan oleh mantan Sekjen Departemen Luar Negeri, Sudjadnan Parnohadiningrat yang sudah ditetapkan sebagai tersangka. Sudjanan dinilai telah merugikan negara hingga 18 Milyar.
"Saya enggak kenal tersangka," ujar Erwin tergesa-gesa saat ditemui di Kantor KPK, Kuningan, Jakarta Selatan. Dana yang dipakai oleh mantan Sekjen Deplu ini digunakan pada tahun 2004 silam. Namun, Erwin pun menjelaskan jika dirinya tidak tahu menahu tentang dana tersebut. "Memang 2004 itu saya yang mengisi show. Tapi itu dari EO (Event Organizer). Itu saja yang saya ceritakan di dalam. Saya enggak terlibat," tegasnya.
Selain Erwin, KPJ juga memeriksa dua pegawai Kemenlu, Freddy Sirait dan Suwartini Wirta, serta Presiden Direktur PT. Pacto Convex, Susilowadi Daud. Sebelumnya KPK telah memeriksa Sekjen Kemenlu, Budi Bowoleksono.
Icha
KOMENTAR