"Awalnya mungkin masih canggung. Tapi aku jadi sering berlatih. Udah setengah tahun nyanyi, jadi udah mulai terbiasa, enggak ada nervous lagi," kata pesinetron kelahiran London, Inggris ini di Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Jumat (9/12).
Bintang sinetron Putri Yang Ditukar ini pun mengaku tak bisa meninggalkan dunia yang tarik suara. Ia tak bisa memilih antara seni peran atau menyanyi.
"Aku mulai sebagai artis sinetron, jadi sama-sama aja. Aku enjoy dua-duanya, nyanyi dan main sinetron. Semua aku jalanin aja, enggak ada beban," ujar dara yang dikabarkan dekat dengan Baim Wong ini.
Isna
KOMENTAR