Kegagalan perjuangan Timnas U-23 melawan Malaysia membuat Handika Pratama kecewa. Meski begitu, Handika mengaku tak menyesal telah membela Timnas U-23 di ajang Sea Games 2011 ini.
"Kalau bela timnas gue enggak pernah nyesel," ujar Handika Pratama saat ditemui di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (21/11).
"Gue enggak sering nonton di GBK, tapi tiap gue nonton enggak pernah menang. Kali ini berasa banget kecewanya," katanya.
Namun, Handika mengaku maklum karena Indonesia telah kehabisan tenaga pasca bermain dengan Vietnam, Sabtu (19/11) lalu.
"Kalau permainan hari ini enggak sebagus lawan Thailand atau Vietnam. Cuma ini partai final semuanya bisa berbeda, dari partai semi final kemarin jeda cuma 2 hari. Itu sudah totalitas, karena kita bertahan sampai penalti. Cuma dewi fortuna tidak berpihak pada kita. Mungkin next event bisa menang," harapnya.
Icha
KOMENTAR