"Sebenarnya kalau sudah diwakafkan harus diikhlaskan. Kita jangan sampai pecah hati, kan niatnya buat ibadah," ujar Ipul saat ditemui di kediamannya, kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara, Kamis (13/10) malam.
Usut punya usut, pembangunan masjid menjadi masalah lantaran sang bunda tak terima jika mushola tersebut di buat di luar kampung halaman Virginia. "Ya, ibu minta di Cimahi. Namanya manusia punya planning, yang penting baik," ucapnya.
Konon, Ipul dianggap tak konsisten lantaran selalu berucap beda di depan media. Termasuk soal pembangunan masjid yang rencananya akan dibuat di Cimahi, namun akhirnya berubah di Citayem.
"Saya mohon maaf kalau ternyata kemarin itu ada cekcok. Mungkin mama masih sedih karena kematian istri saya. Tapi wakaf itu semata-mata memang untuk almarhumah," jawabnya.
Icha
KOMENTAR