"Jelang magrib ada suara burung dua kali. Saya sampai bertanya, ada apa ini?" ujar Linda, tan saat ditemui di TPU Baros, Jawa Barat, Sabtu (3/9).
Sejak munculnya suara burung tersebut, Linda mengaku gelisah hingga tak bisa tidur sampai pagi hari. Linda yang sudah mengetahui keberadaan Egi di Cimahi dan akan mengunjungi dirinya terus berdoa.
"Tuhan izinkan saya ketemu mereka dulu. Tapi sampai jam 03.00 WIB saya enggak bisa tidur. Minum obat tidur juga mental," ucapnya.
Tak hanya Linda, kegelisahan ijuga dirasakan ayah kandung Egi, Rudianto Van Devern. "Papa Egi datang kesini juga melamun. Saya bilang doain anak kamu supaya punya masa depan," tutur Linda.
Meski merasakan firasat tak enak. Linda masih berpikir positif, terlebih saat mendengar kabar, Egi akan mengunjunginya dihari kedua lebaran.
"Kata Ipul, malam lebaran kedua akan mengambil kue ke rumah saya, dia memesan kue lebaran 15 box untuk sanak saudaranya" ucapnya, sambil menahan tangis.
Icha
Rilis Inclusivision Project, Honda Beri Wadah Teman Color Blind Ekspresikan Diri
KOMENTAR