"Soal konsep, aku pasrah saja, baju yang dikasih pasti bagus," kata Intan saat dijumpai di Butik Lounge Royal Sulam by Amy Atmanto, Jl.Tebet Timur Raya no.46, Jakarta Selatan, Selasa (12/7) sore.
Dalam pernikahannya nanti, Intan akan mengusung budaya Padang dan Betawi. "Akan ada dua adat. Donny dari Sumatra (Padang) dan aku Betawi. Sayang kalau unsur budaya enggak ditonjolin. Akad pakai adat Padang, resepsi adat Betawi, mungkin akan ada cadar-cadarnya pas resepsi," ucap Intan.
Saat menjajal beberapa pakaiannya, ada yang kurang lantaran sang calon mempelai pria tak hadir. Kemana calon suami Intan? "Donny enggak bisa datang kalau hari kerja, jadi diwakilkan saja," kata Intan malu-malu. Intan memang mengaku kesulitan mencocokkan waktu bersama calon suaminya yang pekerja kantoran. Bahkan, untuk foto pre-wedding saja, Intan belum punya waktu yang pas.
"Foto pre-weddingnya saya lagi cocokkan jadwal dengan calon suami saya, kita pingin sebelum puasa, kalau sesudah lebaran kan sudah dekat dengan Oktober. Makanya masih dibicarakan harinya, sebelum puasa lah, makanya sudah mulai fitting sekarang," ucapnya.
Okki
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
KOMENTAR