Krisdayanti telah memutuskan akan menuruti kemauan calon suaminya, Raul Lemos untuk menetap di Dili, Timor Leste setelah mereka resmi menjadi suami istri. Meski menyetujui permintaan mantan suami Silvalay Noor Athalia itu, KD tetap mengajukan beberapa persyaratan. Apakah itu? "Aku minta pasang telepon rumah karena di Dili sinyalnya agak susah. Ini supaya anak-anak bisa telepon aku," ungkap KD usai syuting video klip Nurlela di Studi Sparc, Cijantung, Jakarta Timur, Senin (14/3) malam. Tak hanya meminta KD meninggalkan Indonesia, Raul juga mengharapkan diva pop itu mengurangi aktivitasnya sebagai penyanyi. Duda dua orang anak ini beralasan tak ingin KD terlalu capai. "Kalau untuk (pasca) menikah sih (Raul) batasin show. Dari sekarang saja saya sudah mulai membatasi show. Bukan kenapa-kenapa sih, saya juga harus menjaga kondisi badan saya. Lagipula Raul ingin istrinya kelak punya waktu untuk dia," jelasnya.Isna
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
Ini yang Harus Dilakukan untuk Selamatkan ASI Jika Mati Listrik Berkepanjangan
KOMENTAR