Krisdayanti masih merahasiakan tanggal dan tempat pernikahannya dengan Raul Lemos. Meski menjadi perancang kebaya pengantin, Anne Avantie pun mengaku tidak tahu menahu soal itu. "Kebaya saya masukkan dalam kotak dan sudah diantarkan ke Yanti," kata Anne di Roemah Penganten miliknya di Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Senin (28/2). Apakah kebaya itu diantar ke Dili, Timor Leste? "Pokoknya sudah saya antar. Lebih baik, kalau mau mencari tahu tempat pernikahan mereka, tanya ke Ibu Tinuk Rifky karena dia yang akan merias Yanti," jawab Anne tertawa. "Kalau Ibu Tinuk dibawa ke Dili, ya baju saya ikut. Baju saya kan barang mati, bisa dikemas lalu dibawa kemana-kemana. Kalau saya belum tentu bisa ngikuti kemana baju saya. Bu Tinuk pasti ikut," sambung Anne. Menurut Anne, pihak keluarga KD memang memintanya untuk tidak terlalu banyak membagi cerita bahagia ini pada media. Penyanyi asal Batu, Malang, Jawa Timur itu ingin pernikahan yang sakral tanpa membesar-besarkan persiapannya. "Fitting baju saja saya sengaja mendatangkan kebaya itu dari Semarang karena fittingnya di rumah Yanti. Mungkin ia ingin suasana yang nyaman," ujar Anne. Isna
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
Ini yang Harus Dilakukan untuk Selamatkan ASI Jika Mati Listrik Berkepanjangan
KOMENTAR