Usai menunaikan tugasnya sebagai Puteri Indonesia 2007, kesibukan Agni Pratistha tak pernah surut. Bintang film Mengejar Matahari ini langsung disibukkan dengan pekerjaannya di sebuah majalah life style remaja. Agni pun merasakan stres dikejar deadline dan memburu narasumber. "Kalau nulis saya enggak nemuin masalah, tapi kalau wawancara biasanya agak susah. Kadang kita susah nyari siapa anak ABG yang lagi disukai," kata perempuan yang dilahirkan di Canberra, Australia, 8 Desember 1988 ini saat ditemui di kawasan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Kamis (27/1). Gara-gara ingin fokus pada pekerjaannya, Agni sering dikomplain oleh keluarga dan juga teman-temannya. Ia mengaku kehidupan sosialnya jadi sedikit terganggu. "Bisa dibilang saya sekarang lebih mengutamakan kerjaan, tapi enggak masalah karena saya suka. Memang banyak yang komplain juga. Tapi memang kepuasan pribadi," ucap finalis Miss Universe tahun 2007 ini. Yang lebih parah, Agni sampai harus bolak-balik ke dokter karena sakit. Menurut dokter, ia sakit lantaran terlalu stres. "Bisa dibilang, saking stresnya, aku mimpi aja mikir," imbuhnya. Tak heran, ia pun sempat menjalani operasi pengangkatan kista beberapa hari yang lalu. "Kata dokter, kista aku ini juga gara-gara stres," ujarnya.Isna
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
KOMENTAR