"Saya sakit, baru saja keluar dari rumah sakit. Jadi tidak bisa menjadi saksi. Tapi saya rasa mereka punya rencana khusus dan tadi Tommy (Suharto) juga jadi saksi, dan Pak Ainun (Najib) juga jadi saksi," ujar Adhiyaksa didampingi istrinya di masjid At-Tin, Jakarta Timur, Senin (29/11).
Dalam acara itu, Adhiyaksa mengaku bisa merasakan suasana yang sangat khusuk saat Ananda mengucapkan ijab kabul. Menurut paman Cici Paramida ini, semua tamu yang hadir seperti memberikan doanya.
"Saya lihat Nanda juga sepertinya belum pernah se-khusuk itu. Sebelum sungkem dia berdoa dulu, terus meminta maaf kepada kedua orangtuanya, ibunya juga nangis," ujar Adhiyaksa menceritakan suasana di dalam aula Masjid At-Tin, Jakarta Timur.
Adhiyaksa sudah menganggap Ananda layaknya adik sendiri. Sebelum menikah, Ananda juga sering meminta nasihat pada Adhiyaksa.
"Saya pribadi bersyukur,karena saya termasuk orang yang sering memberi (nasihat) karena mereka seperti adik sendiri. Saya berdoa supaya langgeng dan mereka selalu ikut pengajian. Saya sudah bilang ke mereka, paling tidak seminggu sekali mereka ikut pengajian supaya rohaninya terisi terus," harap Adhiyaksa.
Isna
KOMENTAR