"Lagi proses mediasi dulu sama Habib Mahdi (kerabat Zainuddin) dan ketua FPI Jakarta. Tapi sekarang ini makin banyak yang menawarkan jadi mediasi. Banyak yang mau ikut mendompleng seperti mengaku-ngaku dari keluarganya Zainuddin atau apalah," kata Aida kepada tabloidnova.com.
Belakangan Aida malah cenderung pasif menghadapi kasusnya. Pedangdut itu memilih untuk lebih banyak menunggu pergerakan dari kubu Zainuddin. Hal ini jelas berbeda dengan sikap awal Aida yang berapi-api. "Mungkin karena masalah ini lama selesainya. Makanya aku sekarang menunggu dari Habib Mahdi dan pengacara aku saja," katanya santai.
Hampir satu bulan kasusnya bergulir, Aida mengaku banyak berubah. "Sekarang aku mau bangkit. Aku mau tunjukin ke semua orang kalau aku beda sama aku yang dulu. Aku mau buktikan juga kepada orangtua kalau aku bisa bangkit dari masa lalu," tuturnya.
Okki
Mengintip Isi Buku "Cabai Kering pada Khazanah Masakan Melayu", Ada Resep Sambal Bilis hingga Otak-otak
KOMENTAR