Menurut Damanik, seharusnya, Merry mendapat hukuman jauh lebih ringan,. Pasalnya sang istri tidak terbukti menggunakan shabu.
"Istrinya kan terbukti bukan pemakai, hukuman istrinya harusnya lebih ringan, dia hanya ikut menemani Ibra mengambil barang yang kebetulan paket itu dikirimkan ke salon istrinya. Tapi, mungkin polisi berpendapat lain, karena menurut polisi, Merry mentandatangani paket pengiriman dan ditujukan ke salon dia," ungkapnya.
Ditahannya Ibra ternyata membuat sang istri terkejut. Pasalnya menurut Merry, Ibra sudah tidak pernah memakai lagi.
"Dia juga kaget Ibra pakai lagi, karena yang dia tahu Ibra sudah tidak pakai, dan dia juga kaget barang itu berisi narkoba," katanya.
Icha
KOMENTAR