"Insya Allah orang-orang yang saya latih ini akan membuat satu baju muslim yang akan dipakai di hari pernikahan Chacha," kata Amy saat dijumpai di kediamannya Jl.Tebet Timur Raya No.46, Jakarta Selatan, Kamis (19/8) sore.
Marshanda yang dijumpai di tempat yang sama mengaku terkejut saat diberitahu kalau ia akan dihadiahi sebuah gaun untuk pernikahan yang dibuat sendiri oleh anak didik Amy yang seluruhnya adalah kaum penyandang tuna rungu dan dhuafa. "Aku dengar aja tadi, kaget banget, karena nikahnya aja belum tahu kapan. Tapi kalau dikasih ya Alhamdulillah banget. Aku percaya karya anak didik mbak Amy pasti bagus-bagus," puji Marshanda.
Rencananya seluruh anak didik Amy yang berjumlah sekitar tiga puluhan akan bekerja sama memasangkan hiasan manik-manik pada gaun yang akan dipersembahkan bagi Marshanda. Perihal pernikahannya, Marshanda enggan berkomentar banyak. "Doain aja lah," ujarnya. "Insya Allah baju muslim untuk mbak Chacha akan disiapkan mereka," kata Amy menimpali.
Okki
KOMENTAR