Luna memilih mempersiapkan segala sesuatunya bila nanti benar-benar akan menikah. "Kalau ada rencana kesana (menikah) pasti nabung dulu," ujar Luna yang memiliki butik LM For Hardware di Bandung dan Jakarta. "Tapi dekat-dekat ini belum lah, Ariel juga belum ada rencana," tuturnya. Luna enggan memaksa sang kekasih untuk segera menikahinya. Pasalnya menurut Luna sehari-harinya ia hanya membicarakan pekerjaan, bukan asmara. "Ya, biasanya ngobrol kegiatan sehari-hari aja. Saling support kerjaan," imbuh Luna.
Kabarnya Luna sudah mempersiapkan sebuah rumah di kota kelahirannya, Bali. Benarkah? "Lagi cita-cita kesana, tanah di Bali super mahal banget untuk buat rumah," ujar Luna. Salah satu alasan Luna memiliki rumah di Bali ternyata terkait kenyamanan. "Pengennya kalau ke Bali bukan pulang ke rumah orangtua, tapi ke rumah sendiri. Pelan-pelan lagi fokus kesana duitnya, kalau kawin, kan, nabung dulu," ujar Luna sambil tertawa.
Okki
KOMENTAR