"Kalau soal pacar, saya enggak mau bicara. Itu udah jadi komitmen sendiri buat aku," katanya saat dijumpai di Kampung Artis, Ciracas, Jakarta Timur, Senin (8/3) sore.
Menurutnya, hal pribadi tak layak dikonsumsi oleh publik. "I don't want share my private life, buat diri sendiri aja lah," kata Davina. Lantas, bagaimana dukungan sang pacar untuk karirnya? "Support, aku enggak mau ngomongin pacar ah," kilahnya.
Dalam sejarah dunia hiburan, nama selebriti yang satu ini memang sepi dari berita miring. "Gosip itu risiko. Kalau aku memang sepi gosip karena bukan tipe orang yang mau jelasin ke suluruh dunia siapa aku atau betapa baiknya aku, atau kalau lagi punya masalah terus melakukan jumpa pers. Aku, kan, enggak bisa mengontrol pikiran orang. Jaga imej sih enggak, tapi harus jaga diri dengan baik," imbuhnya.Okki
KOMENTAR