Ibunda Sheila Marcia, Maria Cecilia Joseph, menyambangi anak perempuannya, Sheila Marcia yang sedang mendekam di Rutan Pondok Bambu, Jakarta Timur, Jumat (25/12) siang. Setelah lebih dari tiga jam menikmati waktu kunjungan, akhirnya Maria keluar dan berbagi cerita seputar kado Natal yang diberikan sebenarnya bukan yang spesial, tapi yang dia perlukan, terutama baju," kata Maria yang mengungkapkan bila selama ini Sheila lebih sering mengenakan kaos ketimbang pakaian hamil. "Tante khusus belikan dia baju hamil, tapi tetap yang model anak muda. Dia senang sekali," kata Maria sambil menitikkan air mata. Diakui Maria, dirinya merasa miris dengan keadaan Sheila di dalam rutan. Dengan fasilitas seadanya, Sheila harus bisa menerima lingkungan yang kurang baik bagi keadaan si jabang bayi. "Tante miris banget, Sheila hanya tidur dengan kasur yang tebalnya tak sampai 5 cm. Dia juga enggak punya baju hamil," ujar Maria yang kelak akan menerima cucu dari putrinya. Kandungan Sheila yang kini berusia 7 bulan 2 hari diakui Maria dalam keadaan sehat. "Pihak rutan selalu menyediakan keperluan wanita dan anak. Jadi saya sama sekali enggak khawatir," ujar Maria yang tak menginginkan bila cucunya kelak lahir di dalam rutan. "Jangan sampai lahir sebelum waktunya. Sheila enggak melahirkan di dalam, karena Februari sudah keluar," ujar Maria. Okki
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
Cara Menghilangkan Noda Kunyit di Baju. Bisa Pakai Sabun Cuci Piring
KOMENTAR