"Kami berangkat dari Jakarta habis maghrib bertiga dengan adik saya. Disana asyik-asyik aja ngobrol agama dan nyanyi. Pulangnya juga enggak masalah. Di perjalanan pulang dia sempat memilih-milih lagu yang akan dimasukkan ke dalam album religi itu," cerita Yus Yunus.
Di tengah perjalanan, suasana berubah hening. Yus merasa ada yang mencurigakan. "Dia nengok ke arah wajah saya. Wajahnya agak lemas, pucat. Saya bangunkan enggak ada reaksi. Akhirnya saya bawa ke RS Bunda Margonda, ditangani gawat darurat. Ternyata di perjalanan menuju rumah sakit, dia meninggal."
Yus menjelaskan, saat berada di Cibitung, Meggy cukup bersemangat. "Dia meyakinkan Pak Kiai, suaranya sudah 99 persen kembali," cetus Yus. Tahun lalu Meggy sempat dirawat karena serangan jantung. "Saya mengajak beliau ke pesantren supaya bisa rileks, dan beliau memang religius. Dia perlu teman untuk membangkitkan semangat dan itu yang saya lakukan. Orangnya sederhana, tak terlalu banyak bicara," beber yus Yunus.
Astri
KOMENTAR