"Hampir setahun belakangan kami memang jarang tampil di tivi, tapi setidaknya kami tetap mengingatkan orang-orang bahwa personelnya masih ada," kata Ariel. Rencana pergantian nama, jelas Ariel, merupakan bagian dari upaya mereka untuk tetap diingat penggemar. "Pergantian itu lebih pada strategi agar tetap bisa memancing perhatian orang. Kami perlu memburu perhatian orang lagi," cetusnya saat ditemui di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Senin (31/8) malam.
Nama baru akan diumumkan Oktober 2009 seiring launching album baru Peterpan. "Kontrak dengan Andika dan Indra sudah berakhir 8 Agustus lalu, makanya pas manggung kemarin enggak pakai nama Peterpan," ujar Ariel. Akankah kembali memakai nama superhero? "Enggak, biar lepas aja dari yang dulu. Label juga udah ngingetin kami sejak 7 bulan lalu soal pergantian nama."
Uki, sang gitaris menambahkan, tak ada perbedaan mencolok antara Peterpan dan nama baru yang akan mereka usung. "Enggak ada yang signifikan. Aliran musik juga sama karena memang sudah khas," ucapnya.
Okki
KOMENTAR