Sukses lewat Pasto, Maia tak ketinggalan mencari bibit penyanyi baru yang akan diorbitkan. Namun ia menolak dikatakan mengekor Dhani yang juga sukses melakukan hal yang sama. "Kalau enggak bergerak di bidang bisnis, rugi banget. Kita tak selamanya jadi artis. Aku tak mungkin setiap hari harus perform," ujarnya.
Maia memang berencana terus mengembangkan sayap bisnisnya. "Aku tak cuma bisnis di dunia rekaman. Makanya aku terus membentuk artis baru supaya ada mainan baru lagi. Bisnis manajemen artis ini sebagai ancang-ancang pensiun dari panggung. Kalau sudah mantap, bisa diwariskan untuk anak-anak," bebernya.
Maia mengaku tak mau cuma menjadi penyanyi. "Kalau cuma penyanyi, kita akan tergantung dengan lagu baru. Dari dulu aku memang ingin memproduseri berbagai penyanyi dan grup," tuturnya.
Bif
Foto : Astri
KOMENTAR