Marcella Zalianty mendapat dukungan dari puluhan tokoh dan selebritis agar penangguhan penahannya dikabulkan."Ada dua surat permohonan penangguhan penahanan untuk Marcella. Satu dari Parsi dan lainnya dari artis-artis secara pribadi, diantaranya Slamet Rahardjo, Nirina, Artika, Tora Sudiro, Alexndra Gottardo, Marcell Siahaan, Luna Maya, Davina, Rachel maryam, dan baim Wong," beber Firman Wijaya SH, salah satu kuasa hukum Marcella sebelum sidang, Kamis (19/3).Tak hanya itu, dukungan serupa juga mengalir dari tokoh masyarakat. "Ini bukti, sebagai artis Marcella punya reputasi baik dan diterima masyarakat luas," tambahnya. Surat permohonan penangguhan penahanan dari kalangan artis secara pribadi ditandatangai di atas materai pada masing-masing tanda tangan. "Sudah banyak juga artis dan tokoh masyarakat yang telepon memberi dukungan penangguhan penahanan," kata Firman.Banyaknya dukungan penangguhan penahanan diharapkan menjadi pertimbangan hakim. "Tetapi hasil akhirnya kami serahkan pada jalannya sidang," ucapnya.
Isna
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
Ini yang Harus Dilakukan untuk Selamatkan ASI Jika Mati Listrik Berkepanjangan
KOMENTAR