Na, begitu ia biasa disapa, datang khusus untuk memberikan dukungan kepada sang sahabat, Marcella. Ia optimis sahabatnya itu tidak bersalah, bahkan merasa tak sabar untuk melihat jalannya sidang. "Aku disini datang untuk mensupport dia, dan sekarang aku sangat optimis dia enggak bersalah. aku sangat mendukung Marcella, karena aku tahu kebenaran pasti akan terungkap. Aku tahu hukum selalu punya jawaban. Aku enggak sabar lho waktu sidang, pengen ngeliat langsung!," ujar mantan VJ MTV ini.
Nirina menilai sahabatnya itu sangat siap menghadapi persidangan. "Dia orang yang tabah dan kuat banget. Aku yakin dia bisa hadapi semuanya. Pelajaran yang paling penting adalah hati-hati, kita enggak bisa sembarangan percaya sama orang lain," ujar pemeran Baby Blue dalam film psicological-thriller 'Belahan Jiwa' ini.
Peraih penghargaan Pemeran Utama Wanita Terbaik versi FFI 2006 ini pun tak lupa menitipkan harap untuk sang sahabat. "Semoga aja masalah ini enggak semakin besar. Buat Marcella semakin cepat keluar, semakin baik. Pokoknya buat Marcella, cepat keluar ya! I miss You!," tutup Nirina dengan gaya khasnya.
Okki
Foto: Okki
KOMENTAR