Sifatnya yang universal mengartikan hijab bukan milik satu karakter perempuan saja. Lekat akan kesan feminin dan lembut, berhijab juga diperuntukkan bagi mereka yang berkarakter boyish atau tomboi.
Bila si hijab feminin kerap memilih bahan sifon lengkap dengan aksesori pemanis serta lilitan yang cenderung memberi kesan sangat perempuan, gaya hijab untuk si tomboi juga bisa tak kalah tampil modis.
Inspirasi gaya hijab untuk si tomboi dapat menggunakan selendang atau pashmina berbahan dasar kaos atau cashmere. Harapannya, aplikasi lilitan hijab bisa lebih mudah, fleksibel, dan tentunya nyaman dipakai sehingga menunjang aktivitas sekaligus karakter gaya hijab untuk si tomboi.
Baca: Lupakan Gaya Berlebihan, Inilah Tren Busana Hijab Tahun 2015!
Ina Binandari, Hijab Expertise dari Elzatta, membeberkan gaya hijab yang pas untuk karakter perempuan tomboi. Umumnya karakter perempuan tomboi menggunakan pakaian dan aksesori yang cenderung maskulin. Khusus untuk pemilihan palet, karakter perempaun tomboi juga tidak begitu suka dengan warna yang terlalu soft dan feminin, sebut saja pink atau ungu.
Baca: Wah, Inilah Penyebab Harga Sehelai Hijab Menjadi Mahal
Berikut penjelasan Ina Binandari seputar gaya hijab yang pas untuk karakter perempuan tomboi agar tetap tampil modis.
"Untuk gaya tomboi yang menuntut kesan fleksibel, pilihannya bisa jatuh ke selendang sebagai kerudung. Biasanya, karakter tomboi menyukai yang praktis dan gaya sederhana sehingga selendang cocok untuk menciptakan kesan modis. Untuk warna, coba warna cerah dan energik seperti merah atau terakota bila tak ingin mencolok," ujar Ina.
Berikut tutorial gaya hijab untuk si tomboi yang bisa Anda praktekkan. Selamat mencoba!
KOMENTAR