Sejak dulu hingga sekarang, masih saja ada orang yang menganggap ukuran otak berpengaruh terhadap tingkat IQ atau intelegensi seseorang. Padahal, kenyataannya tidak sama sekali.
Pasalnya, sebuah penelitian terbaru menemukan bahwa ukuran otak tidak berpengaruh pada tingkat IQ seseorang. Temuan ini mematahkan anggapan jika memiliki ukuran otak yang besar akan berdampak pada tingkat kecerdasan atau IQ seorang manusia.
Baca: Cegah Benturan Kepala Penyebab Gegar Otak Ringan pada Anak
Penelitian yang telah dipublikasikan dalam journal Neuroscience and Behavioral Reviews yang dipelopori oleh para ilmuwan dari Austria, Belanda, dan Jerman berhasil mengumpulkan data dari 88 studi.
Penelitian tersebut juga mengikutsertakan kurang lebih 8.000 partisipan untuk mengonfirmasi bahwa ukuran otak tidak berpengaruh pada tingkat IQ. Hasilnya juga menunjukkan jika ukuran otak hanya memberikan sedikit pengaruh pada tingkat kecerdasan.
Baca: Agar Otak Terus Berfungsi, Kelompok Lanjut Usia Disarankan Main Game
“Struktur dan integritas otak memiliki lebih banyak pengaruh sebagai fondasi biologi dari IQ. Sementara, ukuran otak lebih berpengaruh pada seberapa cepat suatu fungsi kognitif diselesaikan,” jelas Jakob Pietschning dari Institue of Applied Psychology, University of Vienna, Austria seputar kaitan ukuran otak tidak berpengaruh pada tingkat IQ.
Baca: 5 Manfaat Tidur untuk Kesehatan Otak
Lebih lanjut, para ilmuwan juga mengklaim jika ukuran tidak berpengaruh pada tingkat IQ seseorang yang dapat dibuktikan lewat fakta sederhana. Misalnya jika laki-laki cenderung memiliki volume otak yang lebih besar dibanding perempuan, maka secara umum tidak ada perbedaan IQ yang mencolok antara pria dan perempuan.
Menariknya, pada tahun 2012 lalu, para peneliti justru menemukan bahwa perempuan cenderung mendapatkan skor IQ yang lebih tinggi.
Baca: Jaga Kesehatan Fungsi Otak dengan Strategi 1-4-4-2
Agra Winona/intisari-online.com
Sumber: Medical Daily
KOMENTAR