Tabloidnova.com - Suami Dominique Diyose, Marshall Sastra, menyia-nyiakan dua kali panggilan Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, yang mengurusi perceraian mereka. Hari ini, sedianya proses mediasi digelar untuk mendamaikan kedua belah pihak. Sayangnya, Marshall tak hadir. Sementara Dominique hanya diwakilkan kuasa hukumnya.
Ketidakhadiran Marshall sempat menimbulkan asumsi bahwa ia sengaja melakukan hal itu agar proses cerai ini bisa segera diputus tanpa kehadirannya, alias verstek. Bagaimana tanggapan pihak Dominique?
"Enggak sampai kesitu sih. Pengadilan jelas memberikan panggilan dan pihak Marshall tidak hadir saja," kata pengacara Dominique, Yosua Tampubolon saat dijumpai usai sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Selasa (10/11/2015).
Baca: Sidang Cerai, Suami Dominique Diyose Mangkir Lagi
Pengacara Dominique menampik ketidakhadiran Marshall menjadi kesepakatan kliennya. Menurutnya, satu-satunya kesepakatan yang dibuat antara Dominique dan Marshall adalah ingin bercerai. "Enggak ada, klien kami hanya ingin bercerai saja," kata Yosua.
Pekan depan, 17 November 2015, adalah panggilan ketiga bagi Marshall untuk hadir di ruang sidang. Namun, jika nanti Marshall tak jua hadir, sidang akan dilanjutkan, dan bukan tidak mungkin segera diputus. "Ya nanti kalau Marshall tidak hadir juga langsung masuk ke pembuktian. Lalu nanti bisa saja diputus tanpa hadirnya tergugat itu, verstek," kata Yosua.
Okki Margaretha/Tabloidnova.com
KOMENTAR