Penggunaan ciput atau dalaman hijab sangat menguntungkan bagi para perempuan berhijab dalam mengaplikasikan berbagai model gaya sesuai selera. Pashmina yang memiliki panjang cukup besar kisaran 120 cm merupakan salah satu pilihan hijab yang disukai para penggunanya.
Setelah hijab dari bahan serat nanas maupun hijab dari bahan sifon. Hijab seukuran pashmina berbahan tipis dari bahan cerutti dan lainnya juga mulai banyak dipilih.
Ina Binandari, hijab expertise Elzatta, berbagi tips kreasi hijab dengan pashmina yang sangat mudah dan bisa langsung dicoba di rumah.
“Gaya kerudung simpel minimalis akan digandrungi di tahun 2016. Gaya kerudung panjang dengan bahan sifon lembut masih akan muncul dalam warna-warni yang tidak terlalu pucat seperti biru langit, oranye muda, dan dusty pink,” ungkap Ina seputar tips kreasi hijab gaya pashmina.
Foto-foto: Elzatta
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
KOMENTAR