TABLOIDNOVA.COM - Saat mempromosikan film terbarunya, Miracles from Heaven, Jennifer Garner menjelaskan alasan kenapa ia terlibat dalam proyek ini. Ia merasa banyak kesamaan antara dirinya dengan peran yang ia mainkan dimana cerita film ini diangkat dari kisah nyata.
Tokoh Christy Beam adalah perempuan asal Texas yang kembali percaya pada Tuhan setelah anaknya sembuh dari penyakit kelainan pencernaan. Sementara aktris 43 tahun ini memang berasal dari Texas dan sejak kecil, ia diajarkan oleh keluarga ajaran agama yang ia anut sekarang. Hal yang terakhir ini, ia sadar sekali akan dianggap aneh, mengingat statusnya sebagai selebritas Hollywood.
BACA: Jennifer Garner Belum Terpikir Kencan Lagi Usai Cerai Dari Ben Affleck
"Bahkan anak-anak saya juga pergi ke gereja setiap minggunya. Ini mungkin aneh tetapi memang seperti itulah saya dididik dan dibesarkan. Pergi ke gereja setiap minggu adalah bagian dari hidup dan juga budaya di lingkungan saya dibesarkan. Sayang, ketika pindah ke LA, hal seperti itu bukan hal yang lazim. Jadi, saya merasa apa yang dialami Christy itu menarik dan saya berharap anak-anak saya juga nanti bisa memahami pentingnya memiliki iman dan kepercayaan. Saya melihatnya itu sebagai satu hal yang manis," terang mantan istri Ben Affleck itu.
BACA: Ben Affleck Buyarkan Pertemanan Jennifer Garner dan Mark Ruffalo
Berdasarkan pengalaman itulah, ia pun menerapkan pendidikan agama sejak dini pada anak-anaknya. Dengan bekal iman dan keyakinan itu juga ia merasa sangat terbantu saat ia menghadapi krisis pribadi atau masalah hidup yang pelik.
"Iman juga membantu saya mengatasi berbagai tantangan dalam menjalani hidup. Karena itulah mengapa pentingnya seseorang memiliki keyakinan. Saat berjuang, jika dengan iman dan kepercayaan, kesulitan bisa dijalani dengan lebih mudah. Sebagai ibu dari tiga anak, penting buat saya untuk bisa menanamkan hal itu pada mereka."
Syanne/Tabloidnova.com
KOMENTAR