Tabloidnova.com - Ketegangan dan kisah pencarian jati diri seorang anak laki-laki ini bisa disaksikan di film The Jungle Book. Film fantasi petualang yang diadaptasi dari buku karangan Rudyard Kipling, siap menjadi tontonan keluarga. Sebelumnya, The Jungle Book juga pernah dirilis pada tahun 1976. Kisahnya yang menarik dan masih terus hidup di benak anak-anak dan dewasa, membuat Walt Disney memproduksi ulang.
The Jungle Book menceritakan petualangan Mowgli, seorang anak laki-laki yang dibesarkan oleh sepasang serigala Indian, Raksha (suara diisi Lupita Nyong’o) dan Akela (Giancarlo Esposito) sejak ia masih bayi.
Ketika harimau Bengal yang bengis, Shere Khan (Idris Elba) mengancam keselamatan jiwanya, karena manusia dilarang tinggal di dalam hutan, Mowgli pun meninggalkan hutan yang sudah menjadi rumahnya. Dituntun oleh Bagheera dan beruang Baloo (Bill Murray), Mowgli berpetualang dalam upayanya mencari jati dirinya sendiri.
Peran Mowgli sangat pas dimainkan oleh aktor cilik Neel Sethi. Aktor berdarah India yang lahir dan besar di New York ini terpilih sebagai Mowgli setelah melewati audisi ketat dan berhasil mengalahkan ribuan anak-anak dari Amerika, Inggris, Selandia Baru, dan Kanada yang ikut dalam audisi. Neel mengikuti saran guru bhangra-nya di New York untuk mengikuti audisi film ini dan langsung mendapatkan peran Mowgli.
“Waktu audisi, saya memamerkan beberapa gaya karate dan mengucapkan beberapa dialog dari buku yang sudah saya hapal sejak lama sebelum ikut audisi. Saya senang sekali bisa memerankan Mowgli. Dalam mempersiapkan peran ini, saya harus ikut pelatihan parkour agar tubuh saya lebih lentur. Sampai sekarang, teman-teman di sekolah belum ngeh akan apa yang saya kerjakan. Tetapi, tidak apa-apa. Saya tidak peduli juga, sih,” ujar Neel saat diwawancara oleh The Strait Times dalam rangkaian promosi film di Mumbai beberapa waktu yang lalu.
The Jungle Book (2016) dirilis dalam berbagai format 3D dan IMAX 3D dengan menampilkan teknologi yang canggih. Film berdurasi 106 menit ini juga semakin menarik dengan penggunaan teknologi CGI (Computer Generated Image).
Syanne
KOMENTAR