Saat perempuan hamil, tentu menjadi perasaan paling membahagiakan di dunia. Banyak sekali bentuk emosional yang dialami ibu, mulai dari gerakan pertama bayi yang terasa di dalam perut, tendangan pertama, termasuk saat “menengok” anaknya lewat USG.
Melihat pergerakan anak di dalam perut lewat USG menjadi momen yang ditunggu-tunggu setiap ibu. Apa yang sedang dilakukan buah hati tercintaku di sana?
Ekspresi apapun yang ditampilkan buah hati tentu menjadi pengobat rindu sekaligus membuat tak sabar untuk segera bertemu.
Di artikel ini, kami menampilkan momen menakjubkan yang ditemui para ibu saat melihat anaknya melalui USG, seperti dilansir dari BOLDSKY.
1. Saat Buah Hati Bertepuk Tangan
Jen Cardinal mengunggah video USG dirinya yang sangat menyentuh dan membahagiakan. Di dalam perutnya, sang bayi sedang bertepuk tangan! Saat itu kehamilannya berusia 14 minggu dan membuat Jen tak sabar ingin segera bertemu dan memeluk anaknya.
Ingin melihat gambar yang lebih jelas? Simak video berikut:
2. Bayi Memberi Jempol
Selain itu, ada pula kisah lucu dan berkesan bagi pasangan yang akan segera menjadi orangtua ini. Saat USG, pasangan ini memang sangat merindukan sang jabang bayi. Tapi keduanya sama sekali tak menyangka, pemandangan yang akan dilihat begitu menakjubkan!
Lihat gambar di atas, menggemaskan sekali, ya? Bayi di dalam perut itu sedang mengacungkan jempolnya dan terlihat jelas di layar USG. Dokter kandungan dan calon ibu yang melihat ini sungguh bahagia melihat momen istimewa ini.
KOMENTAR