TABLOIDNOVA.COM – Masih ingat film anak yang menceritakan petualang bawah laut berjudul ‘Finding Nemo’? Film yang pernah tayang sekitar 10 tahun silam itu, akan bersambung dengan judul lainnya, yaitu ‘Finding Dory’. Tapi, ada yang spesial dari penayangan film ‘Finding Dory’ kali ini, yakni keterlibatan dua selebritas papan atas Indonesia, Syahrini dan Raffi Ahmad. Kok bisa?
Film anak yang akan tayang serentak di Indonesia pada 16 Juni 2016 nanti itu, akan hadir dalam bahasa Indonesia, dengan judul ‘Mencari Dory’. Nah, film itu akan disulih suara oleh beberapa dubber profesional termasuk dua artis ibu kota, Syahrini dan Raffi Ahmad.
“Ini adalah bentuk apresiasi kami, makanya membuat versi bahasa Indonesia dengan judul ‘Mencari Dory’. Misinya itu adalah agar film ini bisa dinikmati dan dimengerti oleh masyarakat luas,” ujar Head of Studio Marketing Walt Disney Indonesia, Fitra Rifai, saat dijumpai tabloidnova.com di JS Luwansa, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (9/6/2016).
Nah, pihak Disney Indonesia sengaja menggandeng dua idola Indonesia, Syahrini dan Raffi Ahmad. Bukan tanpa alasan keduanya dipilih untuk mengisi suara dua karakter yang berperan penting dalam film ‘Mencari Dory’. Syahrini mengisi suara untuk karakter Destiny, si hiu paus, sementara Raffi Ahmad mengisi suara untuk karakter Bailey, si ikan paus beluga.
“Pemilihan keduanya enggak pakai casting kok. Kami hanya diskusi internal. Karakter mereka dinilai cocok dan mewakili. Seperti Raffi mengisi suara Bailey yang fun, full of humor, persis karakternya Raffi kan. Kalau Syahrini mengisi suara Destiny. Destiny ini hiu paus dengan karakter unik. Begitu pula Syahrini, unik, tidak mungkin ditemukan dua Syahrini di Indonesia,” beber Fitra.
Sekedar informasi, film ‘Finding Dory’ dan ‘Mencari Dory’ akan tayang bersamaan di Indonesia. Film ini akan menceritakan petualangan serta perjuangan Dory dalam mencari keluarga aslinya. Untuk film dalam versi berbahasa Inggris, presenter kenamaan Ellen DeGeneres kebagian untuk mengisi suara karakter Dory, sementara itu Hayden Rolance mengisi suara karakter Nemo.
Okki Margaretha/Tabloidnova.com
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
KOMENTAR