Ada pepatah mengatakan bahwa Anda tidak akan pernah menemukan calon pasangan yang sempurna sesuai semua keinginan Anda. Pendapat ini diperkuat dengan persepsi jika pernikahan merupakan wujud menyatukan dua individu untuk saling melengkapi kekurangan masing-masing.
Sebelum Anda mantap menetapkan tipe suami yang secara umum juga diinginkan oleh banyak perempuan seperti kaya, ganteng dan romantis. Ada baiknya mengenal tiga ciri pria yang akan menjadi suami yang baik untuk Anda. Seperti yang dikemukakan oleh Lisa Steadman, pakar hubungan.
Baca: Jangan Pernah Pilih 5 Karakter Pria Ini Untuk Jadi Suami Anda!
Terasa ‘sreg’ untuk masa depan Anda
Terkadang, kaum hawa suka membandingkan pria lain dengan sang kekasih. Rasa tertarik dan suka memang penting, tentu saja, tetapi Anda tidak boleh menjadikan perbandingan ini sebagai pertimbangan utama.
“Umumnya, perempuan memiliki pria idaman yang ideal secara fisik. Selain itu, bisa jadi perempuan memiliki daftar sifat pria yang mereka inginkan.”
Steadman mengatakan bahwa daftar kesempurnaan versi Anda itu harus berkompromi dengan kenyataan yang ada. Tanyakan kepada diri Anda, “Bagaimana Anda ingin merasakan cinta?”
Seorang pria yang membuat Anda merasa optimistis dan penting wajib diberikan kesempatan untuk membuktikan cintanya kepada Anda, meskipun secara fisik dia tidak masuk kategori ideal Anda.
Baca: 4 Ciri Suami yang Jago Memuaskan Istri di Ranjang, Apa Sajakah?
Baca: 3 Tanda Suami Sedang Merasa Bosan dengan Istri dan Pernikahannya
Kepribadiannya melengkapi Anda
Tidak ada formula soal jodoh yang 100 persen akurat dan benar. Namun, percayalah bahwa kecocokan karakter dan kebiasaan memegang peranan penting pada kesuksesan hubungan.
“Kuncinya adalah mencari pria dengan karakter yang selaras dan bisa cocok dengan Anda,” saran Steadman.
Anda suka bertualang, maka pria yang lebih suka menghabiskan waktu menonton televisi di sofa rumah tidak akan cocok dengan Anda.
Anda tidak perlu mencari yang benar-benar sempurna. Namun, jika kelebihan pasangan bisa menutupi kekurangan Anda, begitu juga sebaliknya, maka bisa jadi itu merupakan pertanda bahwa Anda berdua bisa menjalani hidup bersama.
Baca: Ini Dia 7 Ciri Suami Selingkuh!
Dia memperlakukan Anda dengan baik dan menghargai Anda sebagai perempuan
“Seorang pria bisa menjadi pencinta ulung atau bajingan kelas teri,” jelasnya.
Namun, jika dia memperlakukan Anda dengan sembarangan dan tidak menghargai Anda, maka itu sinyal jelas arah hubungan berjalan, yaitu perpisahan.
Jangan pernah berkompromi atau memberikan toleransi kepada pria yang tidak menghargai dan menghormati Anda.
Oleh karena itu, jika pasangan Anda selalu berlaku baik dan menghargai Anda, maka berkompromilah pada kekurangan lainnya. Sebab, tidak ada yang sempurna di dunia ini.
Rakhma/KompasFemale
Sumber: GalTime
KOMENTAR