TABLOIDNOVA.COM – Kabar meninggalnya aktris lawas Shinta Muin memang mengejutkan, terlebih bagi keluarga. Sebab, beberapa jam sebelum kabar duka itu beredar, Shinta sempat berpamitan kepada sang suami untuk pergi ke kantor PARFI (Persatuan Artis Film Indonesia). Disana, Shinta ingin berjumpa dengan teman-temannya.
BACA: Tak Ada Firasat Sebelum Meninggal, Suami Lihat Shinta Muin Lebih Cantik dan Ceria
Siapa yang menyangka kalau pertemuan Shinta dengan beberapa kerabatnya di kantor PARFI itu adalah untuk terakhir kalinya. Shinta yang sempat terjatuh di kantor PARFI sempat dilarikan ke rumah sakit MMC, Kuningan, Jakarta Selatan, dan dinyatakan meninggal dunia dalam perjalanan menuju rumah sakit.
Sementara itu, suami Shinta, Abdul Muin Ahmad menceritakan kalau sebenarnya Shinta sudah meminta izinnya untuk sesegera mungkin berhenti dari dunia keartisan. Bagi Shinta, sudah saatnya ia istirahat setelah menuntaskan sinetron panjang Tukang Bubur Naik Haji. “Dia minta berhenti (main sinetron) sudah puas katanya, enggak ada gairah lagi,” kata suami Shinta, Abdul Muin.
BACA: Berucap Subhanallah, Begini Kronologi Sebelum Shinta Muin Meninggal Dunia
Namun, setelah menuntaskan sinetron yang ia bintangi bersama artis muda Citra Kirana itu, Shinta kembali mendapatkan tawaran lain yang menarik. Namun diyakini Abdul Muin, sinetron yang istrinya mainkan itu adalah yang terakhir kalinya. “Dapat tawaran lagi dari produser diminta main Emak Ijah Pengen ke Mekkah, setelah itu enggak main lagi,” kata Abul sambil mengenang sang istri.
KOMENTAR