Para pengguna hijab kini begitu mendambakan tampilan ekstra simpel yang praktis dan minimalis serta santun. Kebanyakan akhirnya memilih hijab syar’i instan yang banyak ditawarkan di pasaran karena terbilang efisien dan mudah dikenakan serta dipadukan. Hanya dengan penambahan bros saja, hijab syar’i instan sudah bisa dikenakan untuk beragam kesempatan acara.
Lalu, bagaimana jika Anda ingin mencoba mengaplikasikan gaya hijab santun menutup dada dengan koleksi yang sudah Anda miliki?
Baca: 3 Langkah Gaya Kerudung Segi Empat Simpel Menutup Dada
Tenang, Anda bisa memanfaatkan hijab segi empat milik Anda yang tetap bisa memberi kesan santun tanpa perlu terlalu merepotkan. Demikian seperti saran dari Ina Binandari, hijab expertise Elzatta pada tabloidnova.com tentang tips hijab selendang menutup dada dengan hanya 2 jarum pentul saja.
Baca: Tetap Cantik dengan Model Hijab Syar’i untuk Pesta
“Kerudung segiempat bisa dipakai dengan tidak begitu saja disampirkan di atas kepala. Tapi dengan membentuknya menjadi seperti selendang setelah dilipat jadi segitiga. Anda tinggal menambahkan bros dan hiasan pemanis lainnya. Kenakan inner ciput ninja sebelumnya, kemudian jepit dengan peniti atau bros kecil,” ujar Ina.
Foto-foto: Elzatta
KOMENTAR