Walaupun memiliki ikatan darah dan dilahirkan dari orangtua yang sama, setiap anak tentu memiliki karakter dan kepintaran yang berbeda-beda. Misalnya, pada adik dan kakak.
Begitu pula di antara teman-teman seumuran mereka. Ada anak yang pintar di matematika, ada juga banyak kelebihan di bidang seni. Setiap anak punya kepintaran yang sama-sama bersinar, karena beda anak beda pintarnya.
Orangtua, seyogyanya dapat memahami hal tersebut dengan tidak memaksakan apa yang tidak menjadi minat anak.
Psikolog dan pendidik Dr. Thomas Armstrong, seorang pakar Multiple Intelligence, menyarankan bahwa untuk mencapai pertumbuhan dan perkembangan yang optimal, orangtua perlu memahami kemampuan belajar anak mereka dan menstimulasinya sesuai dengan kekuatan dan kelemahan masing-masing anak.
Dr. Armstrong menjelaskan lebih lanjut bagaimana 8 jenis kepintaran, Word Smart, Number Smart, Picture Smart, Music Smart, Body Smart, People Smart, Self Smart, dan Nature Smart dapat dioptimalkan melalui stimulasi yang tepat.
“Cara terbaik untuk mengembangkan kepintaran anak adalah dengan memahami karakternya, karena setiap anak berbeda. Kemudian orangtua dapat mencari tahu minat dan kekuatan anak, sehingga dapat mempertajam kepintarannya berdasarkan kedua aspek tersebut.”
Setelahnya, mereka dapat melakukan berbagai hal bersama-sama dengan keluarga untuk menstimulasi berbagai macam kepintaran. Misalnya, bernyanyi bersama keluarga dapat mengembangkan music smart anak.
Dr. Andyda Meliala, seorang Parenting Educator, juga menegaskan, “Stimulasi adalah kunci untuk mengembangkan otak anak secara optimal. Orang tua perlu memberikan stimulasi yang tepat sejak dini. Untuk mencapai hasil terbaik, orang tua harus membiasakan untuk memberi stimulasi setiap hari melalui kegiatan yang menyenangkan dan kreatif.
Beranjak dari kepedulian tersebut, Parenting Club hadir sebagai upaya untuk membantu orangtua dalam menstimulasi kecerdasan anak melalui minat dan bakatnya.
Bertempat di Main Atrium Gandaria City, Sabtu (5/11) lalu acara bertajuk Parenting Club Goes Live berlangsung meriah. Ratusan orangtua dan anak-anak memadati area acara sejak pukul 10.00 untuk mengikuti acara Parenting Club Goes Live.
Bukan cuma anak-anak, para orantua pun tampak antusias mencoba berbagai fitur dan permainan yang ada. Ada fitur “Smart Strength Finder” yang dirancang agar orangtua dapat mengetahui dan mengenali kepintaran anak melalui kemampuan dan minatnya saat ini untuk kemudian dikembangkan.
Setelah teridentifikasi, orangtua dapat mengunduh modul 21 Days Smart Stimulations, yang memuat informasi tentang kegiatan yang dapat diterapkan di rumah. Seperti memperkenalkan sains saat memandikan anak atau membuat alat musik sederhana menggunakan botol diisi kacang-kacangan.
Fitur lain di Parenting Club adalah Smart Consultation yang memudahkan orang tua untuk berkomunikasi dengan para ahli di berbagai bidang, dan Smart Stories dimana orang tua dapat bertukan cerita dan tips seputar topik parenting.
Tak hanya disuguhkan dengan beragam fitur yang menarik, acara ini juga menyuguhkan berbagai penampilan seni dari anak-anak SD berusia 5-7 tahun yang menari diatas panggung.
Dalam kesempatan yang sama, Tabloid NOVA turut mengajak para orangtua dan anak yang tergabung dalam Klub NOVA untuk mengikuti lomba kolase. Di lomba ini tampak kekompakan yang terjalin antara ibu dan anak. Semuanya antusias untuk dapat menyelesaikan kolase dengan baik dan cepat.
Salah satu peserta, Dyana Okta mengaku senang dapat mengikuti acara Parenting Goes Live. Menurutnya acara ini sangat bagus terutama untuk mengasah perkembangan anak.
“Acaranya seru banget, kebetulan, kan, anakku baru dua tahun belum tahu apa-apa, jadi ya ini benar-benar pengalaman baru untuk dia. Dia juga seneng banget bisa belajar banyak hal dan bertemu teman baru di sini. Apalagi tadi pas bermain kolase, semangat banget anaknya,” ungkapnya antusias.
Keseruan lain juga terlihat dari aktivitas yang ada di booth NOVA. Walaupun penuh sesak, peserta begitu antusias mendapat beragam suvenir menarik dari NOVA.
“Acaranya menarik banget, terutama pas kolase, anak saya senang dan antusias. Terima kasih juga untuk NOVA, semoga kedepannya bisa mengadakan acara yang bermanfaat lagi,” ungkap salah satu anggota Klub NOVA, Anaqi Hadziq.
Laili Ira Maslakhah/NOVA
Penulis | : | nova.id |
Editor | : | Ade Ryani HMK |
KOMENTAR