Anda bosan dengan warna-warni hangat yang biasa disarankan oleh pakar makeup seperti warna cokelat tua dan cokelat muda? Jika iya, sebenarnya jingga atau warna oranye dan merah bata bisa menjadi alternatif lain untuk riasan mata ke kantor.
Baca: Teknik Makeup Strobing, Bikin Wajah Tirus dan Bercahaya Seketika
Jangan keburu takut terlihat menor, asalkan diaplikasikan secara tepat dengan teknik yang benar, warna jingga pada kelopak mata dapat memberi kesan wajah lebih dramatis. Ini langkah pakai eyeshadow warna jingga yang tidak menor dari tabloidnova.com .
Baca: Bentuk Wajah Seperti Apa yang Butuh Teknik Makeup Konturing?
• Sapukan eyeshadow warna nude dan orange muda pada bagian kelopak mata.
• Tambahkan warna lebih gelap dari eyeshadow pada bagian sudut mata.
• Baurkan eyeshadow warna beige pada bagian high light.
• Pulaskan blush on nuansa rose pada kedua tulang pipi.
• Akhiri dengan lipstik warna pastel dan tambahkan lipgloss warna senada.
Baca: Tips Makeup untuk Wajah Keriput, Wajib Tahu!
Model: Sabrina - Look. Inc
Rias Wajah & Rambut: Deddy 081510129180
Koleksi: Top dan aksesori, Blush 021-25536492
Teks & Pengarah Gaya: Michael Panambunan
Foto: Adrianus/Adrianto
KOMENTAR