Chairul Tanjung (CT) dan Anita Ratnasari Tanjung (ARSA) mendirikan CT ARSA Foundation dengan visi untuk memutus mata rantai kemiskinan melalui pendidikan yang berkualitas, serta kesehatan yang optimal bagi masyarakat Indonesia yang kurang mampu. Bermula dari membantu anak-anak korban Tsunami Aceh, Desember 2004 lalu. Januari 2005, lebih dari 400 anak korban Tsunami dengan usia beragam ditampung dan diberikan tempat tinggal di daerah Deli Serdang, Sumatera Utara, yang bernama Rumah Anak Madani.
2010, setelah sebagian besar anak-anak Rumah Anak Madani ini telah menyelesaikan sekolahnya. Fasilitas rumah yang masih berdiri kokoh ini diberdayakan menjadi Sekolah Menengah Atas Unggulan di bawah naungan CT ARSA Foundation. Para siswa yang terpilih untuk belajar di SMA Unggulan CT ARSA Foundation telah melewati serangkaian ujian masuk yang meliputi kemampuan akademik yang tinggi, serta berasal dari keluarga tidak mampu yang juga pintar dan berprestasi. Inilah syarat utama dari penerimaan siswa SMA Unggulan CT ARSA Foundation.
Di hari jadinya yang ke 10 tahun pada tahun 2015 lalu, CT Foundation berganti nama menjadi CT ARSA Foundation. Nama CT ARSA Foundation sendiri diambil dari kata CT yang merupakan singkatan dari Chairul Tanjung dan ARSA yang merupakan singkatan dari Anita Ratnasari. Dalam bahasa Sansekerta ARSA memiliki arti Kebahagiaan. Merupakan suatu kebahagiaan, apabila kita dapat memberi kebahagiaan bagi mereka yang membutuhkan.
Dalam rangka berkontribusi untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat Indonesia, CT ARSA Foundation telah menjalankan berbagai program seperti Mobil Sehat CT ARSA Foundation, Program Pendidikan Berkarakter Untuk Anak-Anak Usia Dini, ARSA, Kerajinan Tradisional Indonesia, Mobil Pintar CT ARSA Foundation, Peduli Tuna Netra, Mobil Iqro CT ARSA Foundation, Peduli Daerah Tertinggal di Indonesia, dan Buku Panduan Kesehatan Gigi dan Mulut.
Berbagai rangkaian acara ditampilkan untuk memeriahkan hari jadi CT ARSA Foundation ke-11 seperti, pameran foto dari kegiatan-kegiatan CT ARSA Foundation, Bazaar Butik ARSA dimana hasil penjualannya akan disumbangkan untuk kegiatan amal CT ARSA Foundation, Pameran Mobil Sehat, Mobil Pintar, Mobil Iqro dan juga Bis Sekolah CT ARSA Foundation.
KOMENTAR