Korban penyekapan dan pembunuhan di Pulomas, Jakarta Timur, ditemukan dalam kondisi mengenaskan. Tubuh mereka bertumpuk di dalam kamar mandi berukuran 1,5 meter x 1,5 meter.
"Ditemukan dalam kamar mandi kecil, diisi 11 orang saling tumpuk. Ada beberapa luka lecet," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono di lokasi, Selasa (27/12/2016).
Diterangkan Argo, saat ditemukan, para korban tidak dalam kondisi terikat. Argo juga menyebut para korban saling berhimpitan di dalam kamar mandi berukuran 1,5 meter x 1,5 meter.
Di dalam kamar mandi itu, ada 5 orang yang ditemukan tewas di lokasi. Satu orang meninggal saat dibawa ke rumah sakit. Sementara itu, 5 korban lainnya selamat, tetapi dalam kondisi kritis. Mereka diketahui disekap sejak Senin (26/12/2016) sore hingga ditemukan pada Selasa pagi.
Dari pendataan sementara, mereka yang meninggal ialah Dodi Triono (59), Diona Arika (16), Dianita Gemma (9), Amel yang merupakan teman anak korban, serta Yanto dan Tasrok yang merupakan sopir keluarga.
Sementara itu, Zanette Kalila (13) ditemukan masih hidup, bersama Emi, Santi (22), dan Fitriani, serta Windy, yang merupakan pembantu rumah tangga. Polisi saat ini masih melakukan pengolahan di tempat kejadian perkara.
Penulis | : | nova.id |
Editor | : | Ade Ryani HMK |
KOMENTAR