Tidak ada hal apapun yang diinginkan oleh para ibu hamil bagi bayinya selain lahir dalam keadaan sehat, selamat dan juga lengkap. Menjadi karunia terbesar tentunya bagi para orangtua di dunia ini untuk memiliki bayi yang sesuai harapan kedua orangtuanya. Terlebih, jika Si Mungil yang kita tunggu-tunggu hadir ke dunia dengan tampang yang rupawan, berkulit bersih dan menggemaskan.
Baca: Yang Aman dan Tidak Dikonsumsi Saat Hamil
Sejumlah anggapan menyebutkan bahwa rutin meminum air kelapa saat hamil bermanfaat membuat kulit bayi putih bersih. Pendapat ini hampir senada dengan persepsi bahwa rajin mengonsumsi air kacang hijau akan membuat rambut bayi tumbuh subur. Tak heran, saran ini menjadi turun temurun yang diwarisi orangtua kepada anaknya saat sedang hamil.
Baca: Panduan Porsi dan Jenis Makanan Saat Jalani Program Kehamilan
Namun, benarkah rajin meminum air kelapa saat hamil dapat bermanfaat membuat kulit bayi putih bersih? Mitos atau fakta? Ini jawaban Dr. Rachel Djuanda SpKK saat ditemui oleh tabloidnova.com .
Baca: Ngidam PICA, Saat Ibu Hamil Ngidam Makanan Aneh Seperti Abu Rokok atau Pasta Gigi
"Wah, itu mitos sih kayaknya! Soalnya kalau makin lama di kandungan misalnya, nggak keluar-keluar bayinya, justru keluarnya malah jelek. Meski sudah minum air kelapa, yah! Kandungan-kandungan pada air kelapa malah melekat pada kulit bayinya," kata Dr. Rachel di acara Grand Opening Amara Skin & Aesthetic Center, RSU Bunda Jakarta, Senin (30/1/2017).
Baca: 12 Jenis Makanan Bergizi Untuk Ibu yang Baru Melahirkan
Dr. Rachel menambahkan, pada dasarnya, air kelapa hijau hanya bermanfaat untuk gizi buah hati. Bukan kepada kulit bayi yang menjadi bersih saat lahir.
Baca: Minuman yang Dipercaya Lancarkan Persalinan Ini Ternyata Mitos!
"Ada yang bisa buat bersih, tapi bukan dari air kelapa. Pada dasarnya kelapa dan air kelapa hijau, kan, makanan sehat. Jadi lebih ke gizinya yah. Lebih sehat aja," tambahnya.
Nah, bagaimana? Jadi sudah jelas, kan, tentang manfaat sebenarnya mengonsumsi air kelapa saat hamil untuk gizi bayi Anda?
KOMENTAR