Tahukah Anda, tanpa disadari beberapa hal kecil ini ternyata dapat mengganggu hubungan seksual. Seperti, jangan sepelekan kurang tidur, sebab kalau diabaikan, ternyata itu juga mengganggu kualitas hubungan seksual. Nah lo!
Berikut di antara 5 hal, seperti yang dirilis webMD, hal-hal yang tanpa disadari mengganggu hubungan seksual:
1.Kurang Tidur
Aktivitas berlebihan sepanjang hari, pulang kerja larut malam, dan pagi harinya harus segera ke kantor lagi, membuat tubuh kelelahan dan kurang tidur. Kurang tidur membuat tubuh tidak fit dan pada akhirnya berpengaruh pada kualitas hubungan seksual.
Baca: 5 Problem Serius yang Runtuhkan Gairah Seks Suami Istri
2. Pertengkaran dengan Pasangan
Adanya masalah rumah tangga yang memicu pertengkaran, secara psikologis akan mengganggu, apalagi bagi wanita. Bagi wanita, salah satu yan penting dalam hubungan seks adalah kedekatan dan keintiman dengan pasangannya.
Hilangnya kepercayaan, merasa dikhianati, ternyata menjadi “pembunuh”gairah seksual tertinggi bagi wanita. Bila tak segera menemukan jalan keluar, sebaiknya libatkan ahli, dalam hal ini psikolog atau konsultan pernikahan. Sebelum kehidupan seksual Anda benar-benar terpuruk!
3.Stres
Jangan biarkan stres menghantui kehidupan seksual Anda. Tanpa disadari, tekanan pekerjaan, beragam masalah yng muncul, berperan memadamkan gairah seksual. Segera cari penyelesaiannya, sebelum kondisi bertambah parah.
4. Anak Rewel
Tenang saja, sebenarnya Anda tidak akan kehilangan gairah seksual dengan kehadiran anak. Hanya saja, seringkali orang tua merasa khawatir saat akan melakukan hubungan seksual, takut si kecil rewel, terbangun dari tidur, dan sebagainya.
Solusinya, cari waktu yang tepat untuk melakukan hubungan seksual. Pastikan ada orang dewasa yang bisa segera menenangkan anak, tanpa “menganggu” Anda.
Baca: Memahami "Bahasa Seks" Pasangan
5. Bentuk Tubuh
Beberapa wanita merasa kurang pede dengan bentuk tubuhnya. Entah terlalu gemuk, atau terlalu kurus. Seringkali bentuk tubuh ini mengganggu kenyamanan saat berhubungan seksual.
Solusinya, bicarakan berdua dengan pasangan, yakinlah, bahwa bentuk tubuh bukan factor utama yang menentukan hubungan seks berkualitas.
Menda Clara Florencia/Nova.id
KOMENTAR