Retinoblastoma adalah tumor ganas premier pada mata yang menyerang balita. Ada 4 penyebab kanker mata ini, yaitu genetika, virus, kimia dan radiasi.
Namun, sebagian besar karena faktor genetika. Jika ada keluarga dekat mempunyai riwayat kanker mata, ada baiknya segera periksakan ke dokter.
Gejalanya, mata berwarna putih, mata kucing, juling, kemerahan, pembesaran bola mata, peradangan jaringan bola mata, dan penglihatan buram.
Baca: 8 Mitos Kanker Anak yang Tak Perlu Dipercaya
"Jika ada keluarga memiliki riwayat kanker mata, segera periksakan anak sampai usia lima tahun," jelas dr. Edi Setiawan Tehuteru, Sp.A (K), MHA., saat ditemui Nova.id di P2P Kementrian Kesehatan RI, Salemba, Jakarta Pusat.
Jika anak telah lewat usia lima tahun dan dinyatakan negatif Retinoblastoma, maka orang tua bisa bernafas lega. Karena Retinoblastoma hanya menyerang anak di bawah lima tahun.
Mengapa kanker ini hanya menyerang balita? "Karena adanya perbedaan sel anak dengan orang dewasa. Prinsipnya sama seperti kanker payudara, hanya menyerang orang dewasa, tidak ada anak-anak apa lagi balita yang terserang kanker payudara," tandasnya.
Baca: Yang Harus Dilakukan Orang Tua Saat Anak Terkena Kanker...
Kanker mata adalah salah satunya jenis kanker yang bisa dideteksi sejak dini. Berbeda dari jenis kanker lainnya yang umumnya baru diketahui pada stadium lanjut. "Kanker mata adalah satu-satunya kanker yang bisa diketahui sejak dini," tandasnya.
Menda Clara Florencia/Nova.id
KOMENTAR