Wanita yang kerap menggunakan sepatu hak tinggi, penyuka jalan kaki atau traveling, jangan biarkan kaki terlalu lelah, karena bisa menyebabkan varises.
Baca: Kaki Mulus Tanpa Varises
Lakukan 4 hal ini untuk mencegah varises dan kaki kasar dengan cara nyaman:
1.Lakukan relaksasi dengan merendam kaki pada wadah berisi air hangat dan garam mandi kurang lebih selama 10 menit setiap hari.
Baca: Hidroterapi Alami, Solusi Atasi Kaki Lelah
2. Gosok bagian tumit untuk melembutkan kulitnya dan mencegah kapalan. Hal ini tidak perlu dilakukan tiap hari, tapi paling tidak seminggu sekali.
3. Untuk melemaskan otot, pijat lembut menggunakan krim khusus kaki dan betis dengan arah dari mata kaki hingga ke pangkal paha atas.
4. Yang mungkin terlewatkan adalah pijat juga bagian punggung kaki berikut dengan sela jari kaki. Lakukan aktivitas ini paling tidak tiga minggu sekali.
Alvin Dwipayana
Kontributor/Nova.id
KOMENTAR