Luna Maya yang bermain dalam film teranyar The Doll 2 mengakui punya kesulitan saat memerankan Maira.
Pasalnya sosok Maira disebut penakut jauh dari sosok Luna Maya sebenarnya.
Namun demikian, Luna Maya harus bersikap profesional dan harus memerankan Maira dengan apik.
Luna Maya pun mengaku dengan susah payah mencari trik agar bisa terlihat ketakutan dan terlihat cengeng.
Lalu, Luna mendapatkan cara yang diakuinya cukup jitu.
(Baca : Wih, Luna Maya Dapat Pujian Junot, Senyumnya Merekah )
Luna membayangkan sesuatu yang sangat menyedihkan, mulai dari membayangkan takut kehilangan orangtuanya.
Alhasil, usahanya itu pun tak sia-sia. Luna Maya bisa dengan cepat sesenggukan dan berderai air mata.
"Teman yang kena masalah, takut Kalo orangtua meninggal, takut kehilangan, Liat berita sedih-sedih yang lagi viral, kaya Cak Budi bantu orang tua. Aku tampung semuanya akhirnya sedih nangis deh," kata Luna Maya saat ditemui NOVA.id di Soraya Intercine di Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (13/5).
Semuanya ia lakukan semata-mata hanya memberikan yang terbaik untuk pekerjaannya di dunia layar lebar.
Luna Maya semakin semangat memberikan yang terbaik, jika ia memiliki team yang saling memberikan dukungan satu sama lain.
Tentunya, hal tersebut adalah hal yang sangat penting selain alur film sendiri.
"Cerita, sutradara, pemain yang keren tentunya. Keren-keren banget sih," tandasnya.
Penulis | : | Swita Amallia Alessia |
Editor | : | Swita Amallia Alessia |
KOMENTAR