Raisa Andriana atau yang akrab disapa Raisa kembali terlibat di Qur'an Indonesia Project untuk kedua kalinya.
Raisa secara sukarela berkontribusi untuk melantunkan ayat suci Al Qur'an.
Rupanya ada cerita menarik dibalik keterlibatan Raisa itu.
Pelantun hits Serba Salah ini mengaku sempat menangis saat rekaman membacakan surat Ar-Rad ayat 28-29 tentang ketentraman hati.
(Baca : Cieee,Hamish Daud Puji Raisa Suster Terbaik )
"Rekamannya santai banget, durasinya enggak lama karena cuma dua ayat. Yang bikin lama pas baca artinya benar-benar bergetar gitu, aku nangis karena artinya bagus yang intinya hanya mengingat Allah," ujar Raisa ditemui NOVA.id di kawasan Wijaya, Jakarta Selatan, Kamis (18/5).
Raisa sendiri melakukan beberapa kali pengulangan demi mendapatkan hasil terbaik.
Kekasih Hamish Daud itu menyadari betapa pentingnya mengetahui arti dari setiap ayat yang dilantunkannya.
"Pasti sih jadi pengin lebih tahu (Al Quran), awalnya dari situ, kita akan baca terus jadi tahu artinya. Ikut bangga dan juga senang banget sih dapat kesempatan bisa ada diproject ini dan bisa baca ayat-ayat suci Al Quran lagi," ungkap Raisa.
Bukan cuma Raisa, ada sejumlah artis Indonesia lainnya yang juga menjadi kontributor di Qur'an Indonesia Project yang telah meluncurkan aplikasi di telepon genggam.
Artis-artis itu seperti Andien, Afgan, Tulus, Gita Gutawa, Rossa, Adrian Maulana, Melly Goeslaw, Irwansyah, hingga Dian Sastrowardoyo.
Penulis | : | Swita Amallia Alessia |
Editor | : | Swita Amallia Alessia |
KOMENTAR